Pulau Moor - Wisata Halmahera Tengah
Pulau Moor adalah salah satu wisata yang berada di Kecamatan Patani, Kabupaten Halmahera Tengah, Provinsi Maluku Utara. Pulau Moor tidak berpenghuni, namun memiliki pantai dan danau yang indah.
Perjalanan menuju Pulau Moor dapat menggunakan perahu atau speed boat. Jarak Pulau ini dari Ibukota Halmahera Tengah adalah sekitar 115 km. Pulau ini lebih dekat dari Kecamatan Patani. Di pertengahan perjalanan dari Kec. Patani ke Pulau Moor, Anda akan menjumpai Batu Dua yang merupakan batu karang raksasa. Pulau Moor berada di belakang Batu Dua dan Tanjung Ngolopopo yang terkenal dengan gelombangnya. Di lokasi Batu Dua adalah surga menangkap ikan, terdapat berbagai jenis ikan bahkan ada ikan hiu juga di tempat tersebut. Total perjalanan ke Pulau Moor adalah sekitar 2 jam.
Pantai Moor diselimuti dengan pasir putih yang halus, air laut yang biru dan jernih membuat pengunjung betah berlama-lama di pantai ini dan bermain air. Meskipun Pulau Moor tidak berpenghuni, namun terdapat beberapa pondok yang dimiliki oleh penduduk Kec. Patani yang berkebun ataupun menangkap ikan di Pulau ini yang menjadi mata pencaharian mereka.
Di pulau Moor, kita dapat menemukan Danau Moor yang kecil dan indah. Air danaunya berwarna kehijauan. Pantai ini adalah surganya bagi pemancing juga dan banyak terdapat ikan yang besar. Sehingga jika Anda ke Halmahera Tengah, jangan lupa untuk mengunjungi pulau yang dapat membuat Anda terpesona dengan keindahannya.
Sumber: Blog Seabreeze
Related Posts :
Pulau Dodola - Wisata Pulau Morotai yang EksotisPulau Dodola adalah pulau yang wajib Anda kunjungi saat di Morotai. Pulau ini sangat mempesona hingga Pemerintah daerah setempat menyebutkan… Read More...
Pulau Plum (Pulau Tengah) - Wisata Halmahera TimurPulau Plum (Pulau Tengah) yang sering disebut juga "Pulau Plun" adalah pulau yang sangat indah dengan luas sekitar 19,27 Hektar dan memiliki… Read More...
Pulau Woto - Wisata Halmahera TimurPulau Woto dikenal juga dengan sebutan "Pulau Otto" dan "Poelo Oto". Pulau ini sering dikunjungi oleh turis mancanegara yang hobi berselanca… Read More...
Tanjung Gorango - Wisata Pulau MorotaiTanjung Gorango yang berada di antara Desa Gorua dan Korago (Kecamatan Morotai Utara) akan membuat Anda berdecak kagum dengan keindahannya. … Read More...
Pulau Lelei & Pulau Guraici - Wisata di Wilayah Kayoa (Halmahera Selatan)Pulau Lelei & Pulau Guraici berada di Wilayah Kayoa, Kecamatan Kayoa, Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara. Pulau Lel… Read More...
0 Response to "Pulau Moor - Wisata Halmahera Tengah"
Posting Komentar